Pada hari Kamis 11 Juli 2024, di Pos Kesehatan Desa (Poskesdes) Mawar, dilaksanakan kegiatan posyandu sebagai bagian dari program Integrasi Layanan Primer (ILP) Klaster 2. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan ibu hamil, bayi, balita, dan anak sekolah melalui pelayanan kesehatan yang komprehensif dan edukasi kesehatan.
Pada kegiatan ini di laksanakanĀ pemeriksaan kesehatan berupa
- Pemeriksaan Ibu Hamil
- Penimbangan dan Pengukuran
- Pemberian Imunisasi
Selama kegiatan, dilakukan juga sesi edukasi kesehatan oleh tenaga medis dan kader posyandu.
Kegiatan posyandu ILP di Poskesdes Mawar berjalan dengan lancar dan mendapat respon positif dari masyarakat. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kesehatan ibu hamil, bayi, balita, dan anak sekolah di desa semakin terjaga. Kegiatan ini juga menegaskan pentingnya kerjasama antara tenaga kesehatan, kader posyandu, dan masyarakat dalam upaya meningkatkan kualitas kesehatan di desa.